Kamis, 31 Maret 2011

Leutika in Your Blog. Kesan Pertama begitu Menggoda

Kesan Pertama begitu Menggoda
Perkenalanku dengan leutika begitu sangat berharga, rasanya terlalu sederhana bila hanya sekedar mengulas tentang apa yang ada dalam leutika, aku ingin lebih jauh lebih dari sekedar kenal, sebab leutika mampu membakar semangatku dalam menulis, memompa dan memunculkan semangatku yang hampir hilang terpupus sudah.
            Aku mengenal leutika pada bulan November 2010 saat pertamakali kerja di salah satu warnet sebagai admin. Namun sebelumnya aku sudah menemukan beberapa self publishing sebelum bertemu dengan leutika, namun aku lebih jatuh hati pada self pulishing yang unik ini, saya terkesan dengan motonya saat pertamakali pertemanan di  f b. (facebook).  Motonya adalah “penerbit yang tak pernah nolak naskah” meski saya belum melihat faktanya, tapi keyakinanku seakan tak bisa terbatahkan, dan benar baru beberapa bulan sudah ‘bertengger’ buku-buku baru dari penulis pemula diterbitkan oleh leutika. Kemudian ditambah dengan event-event yang sering diadakan  hatiku semakin tergoda saja,sehingga mendapatkan “cintanya” aku menjadi bagian keluarga leutika yaitu menjadi kordinator lrs cabang serang. Inilah kesan pertamaku , merasa orang yang paling berharga karena mendapat peluang pertama menjadi bagian keluarga leutika untuk bersama berkarya.
            Tak kenal maka tak sayang, pepatah bijak ini sering dirasakan oleh semua orang, karena bila kita tak mengenal lebih dekat, takan mengetahui lebih dalam tentang seseorang, dan rasa sayangpun lebih kecil, oleh Karena itu, yuk kita berkenalan lebih dalam dengan leutika agar persahabatan semakin erat, dan rasa sayang semakin melekat dengan begitu nilai cinta akan bersemi tumbuh dihati. Ceeileeh….
            Leutika adalah salah satu penerbit online atau selef publishing di bawah payung leutika publisher, dipimpin oleh direktur muda kreatif bernama bapak Hery Setyo Purnomo. Beralamat Jl. Sulawesi, Ringroad utara , Jogjakarta berdiri pada juli 2010.
            Leutika publisher memiliki dua macam lini yaitu lini penerbitan dan lini event atau perlombaan. Lini penerbitan yaitu diwadahi leutikaprio sedangkan lini perlombaan atau event di wadahi oleh leutika publisher dua. Lini leutikaprio bergerak dalam bidang tulis menulis seperti lomba “novelku dileutikaprio” dan menerbitkan naskah dengan model paket atau penerbitan naskah pengajuan. Sedangkan leutika publisher dua lebih pada event-event lomba menulis diantaranya yaitu event Statom dan event Weeklynotes.
            Leutika memiliki berbagai kemudahan untuk menjembatani para penulis pemula, karena selain dua macam lini besar diatas, ada bagian-bagian lini yang dimiliki oleh leutika baik menyangkut penerbitan atau perlombaan. Seperti lini event lomba, event menulis, event paket penerbitan, lini sekolah menulis, lini usaha bagi yang mau bisnis,  dan lain-lain.
            Di bawah ini beberapa lini yang dimiliki oleh leutika diantaranya, adalah sebagai berikut, catat:
-          Smile (sekolah menulis leutika)
-           Elbe (langganan buku leutika)
-          Mitel (mitra edar leutika)
-          Geni (agen info leutika)
-          Lrs (leutika reading society)
-          Happydays (paket penerbitan )
-          Statom (lomba Status)
-          Weeklynotes (Lomba nulis bertema bulanan)
-          Novelku di leutikaprio (lomba novel dan cerpen di leutika)
Sekarang kita jelaskan satau persatu, apa saja keuntungan dan kelebihan yang terdapat dalam lini diatas tersebut.
Smile adalah sekolah menulis leutika, jadi bagi teman-teman yang ingin menjadi penulis terutama masih belajar tapi masih banyak kekurangan bisa bergabung dengan lini ini.
Elbe adalah langganan buku leutika adalah program murah beli buku-buku yang diterbitkan leutika dengan harga terjangkau tanpa ongkos kirim bila pembelian minimal 90.000 Rupiah selama berada dalam geografis Indonesia.
Mitel adalah program distributor leutika, jika anda ingin berbisnis bisa bergabung dengan paket ini dengan modal terjangkau yaitu dengan modal 500.000 anda dapat diskon 50% jadi cukup membayar 250.000 sudah bisa jualan buku dan judul buku  bisa memilih.
Geni adalah agen info leutika untuk memudahkan penyaluran buku sehingga buku mudah cepat di serap oleh pasaran, maka bagi yang ingin menjadi agen bisa bergabung dengan lini ini. Seperti agen yang sudah dibuka yaitu di daerah  medan.
Lrs ini dia lini yang tak kalah menarik, leutika selain memiliki agen, mitra penulis, sekolah menulis juga memiliki komunitas  pembaca di setiap daerah atau kota sehingga dengan lini ini masyarakat akan gemar membaca karena tanpa ada pembaca takan mungkin ada sebuah karya bahkan pembeli karena segalanya di mulai dengan membaca, dan alhamdulillah saya termasuk di lini ini baru saja launching antusias para peserta begitu banyak sehingga banyak peminatnya baik dari kalangan pelajar, umum atau mahasiswa.
Happydays adalah lini paket penerbitan, program ini muncul secara tiba-tiba dua kali dalam sebulan. Bila mendapatkan program ini anda akan mendapatkan diskon penerbitan sebesar 20% dari total biaya 500.000 jadi cukup membayar 400.000. tapi jika ingin menerbitkan kapan saja, tanpa naskah kembali yaitu tak pernah tertolak yaitu membayar paket terbit 500.000 setelah naskah apload. Sudah all in (sudah biaya cetak, editing aksara, layout dan desain cover) Adapun fasilitasnya adalah banyak yaitu, layanan promosi di f b dan situs leutika www.leutikario.com, proofing perbaikan satu kali pengajuan mengenai perubahan cover, desain dsb. Mendapatkan royalty 15 % dibayar langsung bila ada transaksi.
Statom adalah event lomba menulis yang di wadahi oleh leutika publisher dua. Event ini adalah lomba status terkeren dengan tema tiap bulannya ditentukan. Dengan hadiah memilih status terkeren dengan hadiah dua  buah buku dengan judul ditentukan sendiri dan satu buku lagi judul buku tidak bisa memilih namun bila sering afdeat berhak mendapatkan satu buah buku tidak bisa memilih.
Weeklynotes adalah event / lomba menulis bulanan yang diadakan oleh leutika publisher dua. Dalam lomba ini materi tiap bulannya ditentukan. Tema yang pernah diadakan dan saya pun pernah mengikutinya adalah “be positif, why self publishing, dan sekarang “mimpi menjadi nyata” tema lomba selalu seru dan menarik tiap bulannya, event ini sangat cocok buat anda untuk langkah awal melejitkan potensi menulis.
Novelku di leutika prio adalah event lomba menulis cerpen atau novel. Moment ini sangat menarik untuk mengasah bakat anda menjadi penulis nyata. Event ini baru diadakan satu kali, jadi masih banyak peluang. Setelah mengenal lebih dalam tentang apa itu leutika, sekarang tidak ada alas an lagi untuk bergabung bersama dalam satu cita, mimpi bersama. Read, wraite and inspire! Salam spirit.

                                                                        Serang, 31 maret 2011
                                                                        Ausalmardiyah
                                                                        www.laskarcintapena.blogspot.com
                                                                        www.leutikaprio.com




Tidak ada komentar:

Posting Komentar